Kaji Tiru Polkesma Ke Poltekkes Surakarta

 


Selasa pagi, tanggal 7 Mei 2024 sekitar pukul 09.00 WIB rombongan dari Poltekkes Kemenkes malang (Polkesma) yang akan melaksanakan Kaji Tiru terkait dengan Persiapan Reakreditasi Prodi STr Keperawatan dan Ners tiba di Kampus 1 Poltekkes Kemenkes Surakarta (Polkesta). Rombongan Polkesma yang dipimpin oleh Wadir II langsung disambut oleh Wadir II Polkesta beserta Kajur Keperawatan. Selesai penyambutan, rombongan yang terdiri dari 17 orang dipandu menuju ruang pertemuan di gedung direktorat Polkesta.

Acara kaji tiru diawali dengan sambutan Direktur yang diwakili oleh Wadir III yang juga merangkap Wadir I. Dalam sambutannya Bu Afnani, Wadir II Polkesma menyampaikan bahwa tujuan kaji tiru Polkesma ke Polkesta adalah untuk mendapatkan gambaran dan upaya-upaya yang dilakukan dalam mempersiapkan akreditasi Prodi STr Keperawatan dan Ners agar bisa meraih predikat Unggul, sebagaimana Polkesta yang telah berhasil menmperoleh predikat tersebut. Pada kesempatan tersebut, Wadir II Polkesma juga memperkenalkan seluruh rombongan kepada pimpinan Polkesta yang hadir pada acara tersebut. 

Sementara itu, Wadir III, Bapak Budi Utomo, SKM, SST, M.Kes, mewakili Direktur Polkesta menyambut gembira kedatangan rombongan dari Polkesma. Beliau menganggap bahwa Polkesma juga merupakan salah satu poltekkes yang memiliki banyak keunggulan yang menjadi banyak tujuan kaji tiru bagi poltekkes yang lain. Beliau meminta kepada seluruh pihak Polkesta yang hadir untuk memberikan informasi, tips dan trik dalam persiapan reakreditasi sehingga tujuan kaji tiru yang dilaksanakan Polkesma bisa mencapai tujuan.

Setelah sambutan, kedua pimpinan Poltekkes saling memberikan cinderamata sebagai kenang-kenangan.  

Kegiatan kaji tiru diawali dengan presentasi tentang kiat sukses reakreditasi dari Kapus Penjaminan Mutu Polkesta dan dilanjutkan dengan presentasi pengelolaan kelas internasional oleh Kaprodi STr Keperawatan dan Ners Ibu Sri Lestari, S.Kep., Ns, M.Kep. Setelah diskusi, kegiatan dilanjutkan dengan visitasi sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Polkesta.


 Geser ke kanan/kiri untuk melihat foto lainnya

No comments

Abi. Powered by Blogger.