Apakah Hipertensi Menyebabkan Sakit Kepala?

 

Image by Drazen Zigic on Freepik

Salah satu keluhan yang sering dirasakan oleh penderita hipertensi khususnya hipertensi kronis adalah sakit kepala. Sayangnya para ahli masih belum bisa menarik kesimpulan secara pasti hubungan antara keduanya. Sebuah reviu menyatakan hipertensi kronis berhubungan dengan sakit kepala secara umum meskipun mekanisme patofisiologinya masih belum terungkap (Arca & Halker Singh, 2019). 

Pada banyak kondisi hipertensi, gangguan oto-regulasi serebral diduga menyebabkan peningkatan nyeri kepala yang dialami oleh pasien ketika tekanan darah menjadi tidak terkendali. Nyeri terjadi karena bagian proksimal dari pembuluh darah intraserebral besar diinervasi oleh neuron yang berasal dari ganglion trigeminal. Ketika dirangsang, neuron-neuron tersebut mengirimkan sinyal ke trigeminal nucleus caudalis (TNC) di medula. TNC berkomunikasi dengan hipotalamus dan struktur kortikal dalam jalur nyeri yang kompleks. Teori ini menjelaskan sakit kepala akut akibat peningkatan tiba-tiba tekanan darah, sedangkan sakit kepala akibat peningkatan tekanan darah secara kronis masih kurang dipahami dengan baik (Arca & Halker Singh, 2019).

Panduan internasional menetapkan bahwa sakit kepala bisa dikaitkan dengan peningkatan tekanan darah jika tekanan darah sistolik naik dengan cepat hingga mencapai 180 mmHg atau lebih tinggi, atau jika tekanan darah diastolik naik hingga mencapai 120 mmHg atau lebih tinggi, dan jika sakit kepala hilang dengan normalisasi tekanan darah. Hipertensi arteri kronis ringan (140-159/90-99 mmHg) atau sedang (160-179/100-109 mmHg) tampaknya tidak menyebabkan sakit kepala (Finocchi & Sassos, 2017).

Kesimpulannya adalah bahwa meski mekanisme timbulnya sakit kepala pada penderita hipertensi masih belum bisa diungkap dengan jelas, namun besar kemungkinan sakit kepala hanya bisa terjadi jika terjadi kenaikan tekanan darah diatas 180/120 mmHg.

Referensi

  1. Arca, K. N., & Halker Singh, R. B. (2019). The Hypertensive Headache: a Review. Current Pain and Headache Reports, 23(5). doi:10.1007/s11916-019-0767-z
  2. Finocchi, C., & Sassos, D. (2017). Headache and arterial hypertension. Neurological Sciences, 38(S1), 67–72. doi:10.1007/s10072-017-2893-x


No comments

Abi. Powered by Blogger.