PEMBELAJARAN BERBASIS KASUS: FRAKTUR



Petunjuk membuat asuhan KMB 2 

  1. Pada PBL KMB 2 ini, mahasiswa diberikan kasus fiktif yang sama dengan topik askep fraktur.
  2. Selanjutnya mahasiswa disilahkan untuk membuat laporan pendahuluan (LP) dan mengembangkan asuhan keperawatan sesuai dengan buku pedoman praktek KMB.
  3. Seluruh laporan diketik di atas kertas A4, huruf times new roman, 1,5 spasi, dengan format yang tercantum di dalam buku panduan.
  4. Mahasiswa dilarang melakukan copy-paste (plagiarisme) makalah orang lain dari internet.
  5. Kirim LP dan laporan askep sebelum responsi via google classroom

Kasus

Tn. S, umur 25 Tahun MRS karena mengalami patah tulang pada paha kiri. Saat ini berada di bangsal bedah dengan kondisi sadar. Keluhan utama adalah nyeri pada kaki kiri yang mengalami fraktur dan bertambah jika bergerak. Pasien menceritakan bahwa kakinya patah karena jatuh dari tangga saat memperbaiki genting rumahnya yang rusak. Pola aktivitas terbatas ditempat tidur, pasien mengeluh bosan karena jadwal operasi masih minggu depan. Tercium bau kurang sedap dari tubuh pasien, tampak baju pasien lusuh dan penampilan kurang rapi. Pada pemeriksaan TTV didapatkan suhu aksila 36,8° C, nadi 120 X/menit, kuat dan teratur, tekanan darah 140/80 mmHg, dan frekwensi pernafasan 20 x/menit. Pemeriksaan fisik didapati kaki kiri terpasang traksi kulit dengan beban traksi 5 kg. Saat ini kondisi kaki kiri pasien tampak bengkak, nadi pada kaki melemah dan pasien mengeluh nyerinya bertambah. Pemeriksaan lab untuk darah semua komponen darah normal. Foto rongten pada kaki kiri tampak fraktur komplit tulang femur 1/3 tengah tanpa ada overlaping. Diagnosa medis: Close Fracture Collum Femur Sinistra.

No comments

Abi. Powered by Blogger.